Tinggalkan komentar

Makalah Macromedia Camtasia

1

 

KATA PENGANTAR

 

          Segala puji dan syukur penulis haturkan kepada sang Kholiq yang tak pernah letih ataupun tidur dalam mengurus semua makhluk-Nya yang berada di langit maupun di bumi. Dialah Allah SWT, tuhan semesta alam dengan kekuasaan yang meliputi langit beserta isinya dan bumi beserta isinya pula. Dengan rahmat dan kasih sayang-Nya, maka penulis dapat menyelesaikan makalah mengenai Macromedia Camtasia Studio yang tentunya masih jauh dari kata sempurna ini.

Shalawat serta salam penulis sanjungkan kepada makhluk paling mulia di muka bumi ini. Makhluk yang diutus untuk menyempurnakan akhlak seluruh manusia di bumi. Dialah baginda besar, rasul agung, Rasulullah SAW. Semoga syafaat beliau senantiasa tercurah kepada para umatnya yang setia mengikuti jejaknya sampai akhir hayat nanti. Serta shalawat untuk keluarga beliau dan shahabat-shahabat beliau.

Penulis juga ucapkan terima kasih kepada dosen pengampu mata kuliah Multimedia yaitu Bapak Yuniansyah yang telah sabar membimbing penulis dalam memperoleh materi serta penulis juga harapkan agar kiranya Pak dosen dapat memberikan masukan-masukan bagi kurangnya kelengkapan dalam makalah yang penulis buat ini.

Penulis juga berharap bahwa apa yang sudah penulis tulis dapat bermanfaat bagi teman-teman pembaca dalam memperoleh pengetahuan tentang Materi Multimedia. Dan jika ada masukan, sekiranya tak segan untuk menambahkan supaya penulis dapat memperbaiki kesalahan dan kekurang dalam makalah ini.

                                                                                                         Duri, Juni 2014

                                                                                                              Penyusun

 

                                                                                                             Dwi Astuti

DAFTAR ISI

 

KATA PENGANTAR……………………………………………………… 2

DAFTAR ISI …………………………………………………………………. 3

BAB I PENDAHULUAN …………………………………………………. 4

1.1. Latar Belakang Masalah  ……………………………………………….. 4

1.2. Rumusan Masalah………………………………………………………… 4

1.3. Tujuan Masalah ……………………………………………………………. 4

BAB II PEMBAHASAN ……………………………………………………. 5

2.1. Pengertian Macromedia Camtasia…………………………………….. 5

2.2. Mengingstal Macromedia Camtasia ………………………………….. 5

2.3. Menggunakan Macromedia Camtasia…………………………………. 9

BAB III PENUTUP …………………………………………………………… 15

3.1. Kesimpulan ………………………………………………………………….. 15

3.2. Saran ………………………………………………………………………….. 15

DAFTAR PUSTAKA …………………………………………………………. 16

 BAB I

PENDAHULUAN

1.1.          Latar Belakang

Camtasia Studio Software (perangkat lunak) yang dikembangkan oleh TechSmith Coorporation. Camtasia ini sendiri digunakan untuk merekam semua aktifitas yang ada pada desktop computer. Software ini bisa kita manfaatkan untuk membuat media pembelajaranberbasis multimediadan e-learning yaitu dengan membuat vidio tutorial atau pelatihan dan membuat vidio presentasi.

Camtasia adalah software untuk membuat capture dari screen monitor menjadi single file atau AVI file. Camtasia dapat melakukan capture untuk area desktop, screen, fix area atau sebuah area dengan melakukan square pada desktop. Juga untuk melakukan capture dibagi atas sebuah atau multiple file dan juga menghasilkan avi file.

Untuk single file maupun multiple file, capture dilakukan satu persatu menjadi AVI. Capture avi file dapat disesuaikan frame ratenya dan dapat langsung mencompress avi file pada format yang ada di Windows. Camtasia umumnya digunakan untuk mereka yang menyukai presentasi dengan computer dan membuat capture atas presentasi yang tidak memiliki program untuk presentasi. Camtasia memiliki kelebihan untuk capture avi dengan option capture dan kekurangan pada capture single file yang tidak memiliki output file format selain AVI file.

 

1.2.          Rumusan Masalah 

  1. Apa pengertian dari Macromedia Camtasia Studio?
  2. Bagaimana cara mengingstal Macromedia Camtasia Studio?
  3. Bagaimana cara menggunakan Macromedia Camtasia?

1.3.          Tujuan Penulisan

  1. Mengetahui pengertian Macromedia Camtasia Studio.
  2. Megetahui bagaimna cara mengingstal Macromedia Camtasia studio.
  3. Mengerti bagai cara menggunakanya.

BAB II

PEMBAHASAN

2.1.     Pengertian Macromedia Camtasia Studio

Camtasia Studio adalah sebuah studio video yang berisi beberapa konversi mengedit, merekam dan menangkap alat untuk desain profesional video, demo dan presentasi. Dengan antarmuka yang disempurnakan dan penyihir, pengguna baru akan lebih mudah belajar program ini daripada versi sebelumnya.

2.2.          Cara Mengingstal Macromedia Camtasia Studio

Pertama anda harus sudah mempunyai software program Camtasia 6.

2Kedua lalu pilih ‘Camtasia  6.02′ untuk menginstall

  1. 1

Ketiga Pilih “Next” untuk melanjutkan seperti yang ada pada gambar di bawah ini

3

Keempat akan ada dua pilihan . silahkan anda memilih yang pertama yaitu ‘I accept the licence agreement’ seperti yang ada pada gambar di bawah ini

 4

 

 

Kelima  Akan ada dua pilihan . silahkan anda memilih yang pertama yaitu ‘I accept the licence agreement’ seperti yang ada pada gambar di bawah ini

5

 Keenam Lalu cari data namanya crak camtasia 6.0.2  lalu buka dan isi pada seperti pada gambar di atas

2

Ketujuh klik ‘Next’ untuk melanjutkan

3

 

Kedelapan jangan di beri tanda pada pilihan yang ada di gambar, dan silahkan pilih ‘next’ untuk melanjutkan

4

 Kesembilan  silahkan pilih atau tandai yang ke-2 dan ke-3 lalu pilih ‘next’ untuk melanjutkan

5

 

Kesepuluh program akan terproses seperti pada gambar di bawah ini

6

 

Kesebelas  proses terakhir silahkan klik ‘finish’

7

 

Keduabelas dan inilah tampilan dari CAMTASIA 6.O

8

 

2.3. Cara Menggunakan Camtasia Studio 7

Dalam percobaan ini kita menggunakan Camtasia Studio 7, pastikan aplikasi ini sudah terinstalasi di komputer Anda untuk menjalankan langkah berikutnya. Bukalah aplikasi Camtasia Studio 7 di komputer Anda,

Maka untuk pertama kalinya akan tampil seperti ini.

 1

Untuk mulai merekam tampilan layar monitor Anda, klik Record the screen, maka akan tampil tools untuk merekam layar monitor Anda.

10

Terdapat beberapa bagian penting pada tools ini yaitu Select Area yang mana menentukan apakah kita ingin merekam satu layar penuh atau sebagian layar saja, kita juga bisa mengatur dimensi capture video yang ingin kita rekam. Untuk contoh kali ini kita hanya mengcapture sebagian layar saja dengan resolusi 640 x 360 px.

Recorded Inputs memberikan kita pilihan apakah kita ingin mengaktifkan webcam, mengaktifkan audio dari komputer kita saat itu atau tidak ketika proses perekaman, serta pengaturan volume suara. Di samping itu kita bisa melihat ada tombol REC, yang mana tombol inilah yang akan kita gunakan untuk mulai merekam video. Silahkan diklik tombol tersebut.

2

Jika tombol REC diklik, maka proses perekaman pun akan dimulai, akan ada hitungan mundur sebelum proses berlangsung. Jika sudah mulai, bagian Duration akan menunjukkan detik dan menit dari video yang kita ambil. Ada 3 tombol utama di bagian ini yaitu Delete (untuk menghapus video yang salah ambil), Pause dan Stop. Jika sudah puas merekam, silahkan klik Stop.

3

Selanjutnya video hasil rekaman kita akan ditampikan pada jendela preview, terdapat 3 pilihan di sini yaitu Save and Edit, Produce dan Delete. Untuk proses pembuatan video instan, maka kita akan menggunakan fitur Produce yang mana dalam contoh ini asumsinya video yang kita buat sudah bagus, sehingga tidak perlu proses pengeditan lebih lanjut.

 4

Maka akan terbuka jendela untuk menyimpan materi video awal tersebut. Simpan sesuai dengan nama yang Anda inginkan. Jika sudah disimpan, kita akan memproduksi materi video awal ini menjadi video yang akan kita share di Youtube. Jendela Production Wizard pun akan terbuka secara otomatis.

Dari jendela di atas kita bisa bebas memilih format video apa yang akan kita jadikan outputnya nanti. Untuk Youtube, kita akan memilih Web sebagai format videonya. Klik Next untuk memulai memproduksi output video baru.

 1

Di bagian ini Anda diberi pilihan ingin menaruh file di folder mana. Tentukan foldernya dan klik Finish. Selanjutnya proses rendering video pun akan dimulai, tunggulah beberapa menit sampai selesai.

2

Jika sudah selesai, maka akan terbuka jendela notifikasi status rendering video Anda. Berikut hasil video yang telah diproduksi akan tampil di browser Anda langsung.

3

4

Untuk mengupload file hasil produksi Camtasia Studio ini, carilah folder tujuan yang telah Anda tentukan sebelumnya, karena file video output ada di sana. Jika sudah ketemu maka akan tampil seperti ini. Pilih file dengan format *.mp4, *.avi, *.mpeg atau sejenisnya untuk diupload dan dishare di Youtube.

5

BAB III

PENUTUP

1.1.               Kesimpulan

 Camtasia adalah software untuk membuat capture dari screen monitor menjadi single file atau AVI file. Camtasia dapat melakukan capture untuk area desktop, screen, fix area atau sebuah area dengan melakukan square pada desktop. Juga untuk melakukan capture dibagi atas sebuah atau multiple file dan juga menghasilkan avi file.

 

1.2.               Saran 

Semoga makalah ini bisa  membuat pembaca lebih banyak mengerti tentang apa itu Macromedia Camtasia dan bagaimana cara membuat Macromedia Camtasia.

Sehingga bagi calon pendidik ataupun mahasiswa dapat  memudahkan dalam proses pembelajaran baik menampilkan dalam bentuk diskusi maupun sebagai bahan ajar.

Tinggalkan komentar